|

IKLAN BANNER

IKLAN BANNER
PEMILU 2024

Bangun Jembatan, TNI Permudah Warga Perbatasan Distribusikan Hasil Kebunnya

 

Pelaksanaan TMMD ke-112 Wiltas Kodim 0910/Malinau telah resmi di buka, Seluruh personel yang terlibat pun juga sudah mulai terlihat sibuk saling bahu-membahu membangun jembatan, 17/09/2021. Tidak terkecuali Briptu Sameon, Polisi yang kesehariannya berdinas di Polres Malinau dan juga turut serta dalam pelaksanaan TMMD mengatakan ‘saya bangga bisa terlibat dalam kegiatan TMMD ini karena selain untuk menambah pengalaman. @Sonny/Tajuknews.com/tjk/09/2021.


TAJUKNEWS.COM, Malinau. - Pelaksanaan TMMD ke-112 Wiltas Kodim 0910/Mln telah resmi di buka. Seluruh personel yang terlibat pun juga sudah mulai terlihat sibuk saling bahu-membahu bersinergi membangun sasaran yang telah ditentukan. Tak terkecuali dari pihak Kepolisian.


Dalam setiap sasaran, telah dibentuk kelompok-kelompok kecil yang terdiri dari TNI, Polri dan masyarakat dengan tujuan agar dalam setiap pelaksanaan tugas tetap terjalin semangat kekompakan dan persatuan. Sehingga pada akhirnya selain tujuan TMMD tercapai juga terdapat nilai-nilai sinergitas antar personel yang terlibat.


Tidak terkecuali Briptu Sameon, Polisi yang kesehariannya berdinas di Polres Malinau dan juga turut serta dalam pelaksanaan TMMD mengatakan ‘saya bangga bisa terlibat dalam kegiatan TMMD ini karena selain untuk menambah pengalaman, membantu masyarakat, bertambah teman tetapi juga kita bisa menjadi lebih dengan dengan masyarakat. 


Kita menjadi bisa tahu keluhan-keluhan dan apa yang dibutuhkan masyarakat selama ini. Yang jelas akses jalan merupakan kebutuhan penting masyarakat disini. Dan Alhamdulilah berkat adanya kegiatan TMMD ini, masyarakat Ds. Kuala Lapang Kec. Malinau Barat sangat senang dan terbantu. Hal ini terlihat dari masyarakat yang sangat antusias dalam membantu kami menyelesaikan setiap sasaran yang telah ditentukan”, ungkapnya.


Samuel salah satu warga Ds. Kuala Lapang kaget adanya kegiatan TMMD di desanya. Tidak menyangka bahwa akan ada pembukaan jalan di dekat rumahnya. “ Saya sangat kaget tapi juga senang karena dengan adanya kegiatan ini, akan mempermudah kami membawa hasil kebun. Dulu kami sangat susah membawa hasil kebun karena lokasinya yang jauh dari pemukiman dan akses jalan yang rusak parah.


Kami mengucapkan terimakasih banyak kepada Dandim 0910/Mln selaku Dansatgas TMMD dan seluruh yang terlibat dalam kegiatan TMMD ini, karena berkat kegiatan ini, akses jalan di desa kami jadi mudah dan saya yakin ke depan perekonomian kami akan meningkat seiring dengan adanya pembangunan di desa kami”, katanya.

@Sonny/Tajuknews.com/tjk/09/2021.

Komentar

Berita Terkini